Recurring Sebagai Sistem Pembayaran Berkala yang Mudah dan Efektif
Recurring adalah pembayaran secara berkala. Layanan pembayaran ini cocok untuk bisnis yang menjual produknya secara berkala atau memerlukan transaksi secara berkala dengan pelanggan. Dengan kata lain, pembayaran yang dilakukan secara rutin.
Untuk memangkas waktu transaksi, recurring dapat menjadi solusi mengingat pelanggan atau pemilik bisnis tidak perlu memasukkan data pembayaran setiap kali akan bertransaksi. Simak penjelasan lengkap dan ringkas tentang layanan pembayaran yang satu ini melalui artikel berikut, ya!
Recurring Adalah
Recurring adalah pembayaran berulang yang dilakukan oleh satu pihak ke pihak lainnya sesuai dengan keputusan bersama. Pembayaran tersebut dilakukan secara berkala dalam periode tertentu, misalnya 1 bulan sekali.
Contoh recurring adalah pembayaran subscription sebuah platform streaming, langganan gym, tagihan wifi bulanan, listrik, air PDAM, dan lain sebagainya. Sistem pembayaran ini memungkinkan transaksi pembayaran tagihan menjadi lebih praktis. Cukup memasukkan detail pembayaran satu kali, dan dapat digunakan secara berulang sesuai yang diinginkan.
Secara umum, cara kerja pembayaran berkala ini adalah dengan memasukkan nomor kartu pembayaran pelanggan ke dalam sistem yang digunakan untuk berlangganan. Kemudian, pembayaran akan otomatis dilakukan dari kartu pembayaran tersebut jika waktu pembayaran yang disepakati tiba.
Telah terjadi kesepakatan bersama antara pebisnis dan pelanggan dalam transaksi ini. Oleh karena itu, pada umumnya waktu pembayaran yang ditentukan mempunyai batas akhir (deadline). Seluruh transaksi yang berhasil ataupun gagal juga akan tercatat otomatis dalam sistem.
Karena menggunakan data nomor kartu pembayaran pelanggan, pemilik bisnis perlu memastikan untuk mempunyai otorisasi yang sah untuk bisa memproses pembayaran. Oleh karena itu, diperlukan layanan pembayaran terpercaya untuk bisa menggunakan sistem pembayaran recurring.
Jenis-Jenis
Berdasarkan cara perhitungan tagihannya, pembayaran berkala ini dibagi menjadi pembayaran fixed dan pembayaran variabel. Berikut penjelasan masing-masing jenis pembayaran tersebut:
Fixed Recurring
Pembayaran berkala jenis ini dilakukan dengan nominal tagihan yang sama setiap periode pembayarannya. Sehingga jumlah yang dimasukkan di detail tagihan awal akan sama dengan tagihan periode-periode setelahnya. Misalnya, tagihan langganan streaming setiap bulan atau tagihan membership per tahun.
Variable Recurring
Berbeda dari fixed, jenis pembayaran berkala ini menggunakan nominal tagihan yang disesuaikan dengan penggunaan layanan oleh pelanggan pada jangka waktu tertentu. Sehingga tagihan bulan ini bisa saja lebih besar atau lebih besar dari tagihan bulan-bulan berikutnya.
Manfaat Recurring
Pembayaran berkala ini menawarkan berbagai manfaat yang bisa membantu transaksi bisnis berjalan dengan lebih lancar. Berikut ini berbagai manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan menggunakan layanan pembayaran ini:
Menghemat Waktu
Pemilik bisnis tidak perlu membuat invoice atau tagihan yang sama secara berulang-ulang untuk pelanggan karena tagihan akan dibuat otomatis. Begitu juga dari sisi pelanggan, tidak perlu lagi memasukkan detail invoice dan melakukan pembayaran invoice secara manual berulang-ulang. Pembayaran akan ditarik otomatis dari kartu pembayaran yang sudah dimasukkan di awal.
Meningkatkan Customer Experience
Pengalaman bertransaksi yang lebih praktis dan mudah mampu meningkatkan pengalaman belanja pelanggan Anda. Pelanggan yang mempunyai pengalaman belanja yang menyenangkan tentu akan berpengaruh terhadap tingkat kepuasan hingga loyalitas dari pelanggan tersebut pada bisnis Anda.
Pencatatan Transaksi Efektif
Sistem layanan pembayaran ini mendukung untuk pencatatan data transaksi secara otomatis. Hal ini bisa meminimalisir kesalahan data karena dokumen tercecer atau kelalaian staff. Seluruh transaksi bisa dipantau dengan lebih efektif dari satu dashboard terintegrasi.
Tertarik mempunyai pembayaran recurring terpercaya? iFortepay menyediakan layanan pembayaran berkala ini yang dapat dilakukan dengan integrasi efektif bersama tim kami yang profesional. Hubungi kami melalui email [email protected] atau klik di sini.